Ringkasan Khotbah Ibadah Paskah
Tanggal : 31 Maret 2024
Pembicara : Pdt. Bondan Abraham
Tema : Bangkit!
Ayat Pokok : Luk 24:5-7
Link : https://www.youtube.com/watch?v=VssoDRjCqpU
(Luk 24:5-7) Saat para wanita datang ke kubur Yesus, mereka bertemu dengan malaikat yang mengingatkan mereka akan perkataan Yesus saat masih di Galilea, bahwa Ia akan bangkit di hari ketiga. Banyak kali kita tidak mengingat firman Tuhan yang kita sudah dengar. Karena itu Tuhan mengingatkan kita malalui hamba-hamba Tuhan, dan juga melalui kelompok-kelompik kecil / sel.
(Yoh 2:22) Setelah diingatkan oleh malaikat dan melihat kubur Yesus yang kosong, murid-murid teringat apa yang pernah dikatakan Tuhan Yesus dan merekapun percaya. Banyak orang yang baru percaya setelah melihat. Namun iman, mengharuskan kita untuk percaya dulu sebelum melihat. Kita perlu iman agar berkenan kepada Allah.
(Lukas 24:10-11, Mar 16:12-14) Para murid Yesus tidak percaya saat pertama kali diberitakan oleh para perempuan yang telah bertemu dengan Yesus yang telah bangkit. Ketika kemudian Yesus menampakkan diriNya di tengah-tengah mereka, Ia mencela ketidak-percayaan mereka.
(2 Kor 4:13-15) Saat kita percaya, kita berkata-kata dan mengakui, bahwa Yesus telah dibangkitkan, dan kita akan dibangkitkan juga. Kita akan dipersatukan kembali dengan Tuhan. Yesus yang hidup akan dipersatukan dengan yang hidup. Karena itu kita pun akan dibangkitkan. Namun untuk itu kitapun harus percaya, bangkit dan bertindak.
Saat kita tidak merasakan dampak kebangkitan Yesus, ada yang salah dengan hubungan kita dengan Tuhan. Saat kita tidak percaya sebelum kita melihat, ada yang salah dengan iman kita. Ketidak-percayaan memutus hubungan kita dengan Tuhan. Kebangkitan Yesus dapat kita alami bila kita percaya
(Luk 24:37) Kebangkitan Yesus juga tidak akan kita alami bila kita takut. Percayalah, bangkit dan bertindaklah, jangan takut.
Kebangkitan Yesus tidak hanya mempengaruhi kita secara pribadi saja. Namun Tuhan juga mau lingkungan di sekitar kita mengalaminya juga, bahkan sampai seluruh dunia. Namun, tidak ada yang memberitakan kepada mereka bahwa mereka akan menikmati kebangkitan Yesus kalau mereka percaya. Untuk itu, kita ditempatkan di tengah-tengah mereka menjadi Sion yang menjulang tinggi.
Sejak 2019, Tommorow Church memulai program dengan tujuan jangka pendek, menengah dan jangka panjang:
Jangka pendek:
⁃ Membentuk mindset dan mental Gereja Sempurna
⁃ Manajemen yang berkesinambungan
⁃ Tubuh Kristus yang sinergi
Jangka menegah
⁃ Mampu menyediakan lapangan kerja bagi jemaat yang belum bekerja
⁃ Tommorow Church di Villa Melati Mas menjadi pusat pembelajaran dan pusat penginjilan
⁃ Memiliki pusat peribadatan, RELASI dan Rumah Generasi Emas
Jangka panjang:
⁃ Memberkati bangsa-bangsa
⁃ Mampu memelihara dan mencukupi kebutuhan pada masa secupak gandum sedinar
Saat ini, Tuhan telah mewujudkan tujuan jangka pendek secara bertahap. Percayakah kita Tuhan juga akan menggenapi tujuan jangka menengah dan jangka panjang? Percayalah, bangkit dan bertindaklah. Jangan takut!
Amin, Tuhan Yesus memberkati.